Jakarta - Setelah sukses menggelar acara Sisterhood di tahun kemarin, Dian Pelangi kini kembali menggelar event tersebut di Gandaria City, Jakarta Selatan. Acara yang sudah dimulai sejak hari ini, Jumat (5/7/2013), menyuguhkan bazaar busana muslim dengan nama Sisterhood Bazaar. Tidak hanya itu, akan ada Sisterhood the Event yang akan digelar pada Sabtu, (6/7/2013). Terdapat lebih dari 40 tenant yang akan memeriahkan Sisterhood Bazaar. Beberapa tenant yang hadir antara lain Ghaida Tsurayya, Nuri Maulida, Risty Tagor, Indri Gunawan, Kivitz, Treimee, House of Nabila, dan beberapa label milik hijabers ternama lainnya. Sisterhood the Event akan menampilkan talkshow seputar hijab oleh Meyda Sefira dan Zaskia Adya Mecca. Kemudian dilanjutkan dengan hijab tutorial dari para pemilik brand busana muslim, yaitu The Madams, Ria Miranda, dan Lulu Elhasbu. Selain itu, ada pula tausiyah dari ustadzah Lulung Mumtazah. Acara juga dimeriahkan oleh penampilan dari Marshanda dan Chiki Fauzi. Tidak cuma itu, akan ada tamu spesial seorang hijabers yang juga fashion blogger ternama yang diundang khusus ke acara Sisterhood the Event. Jika tahun sebelumnya mengundang dua ikon hijab dunia, Hana Tajima dan Dina Tokio. Kali ini guest star yang menambah kemeriahan acara adalah hijabers asal Kuwait yang namanya sudah terkenal di ranah internasional, Ascia AKF. Ascia akan menyapa para hijabers di Indonesia dan berbagi pengalamannya sebagai seorang muslimah yang terkenal dengan gaya turbannya. Puncak acara ditutup oleh show tunggal dari Dian Pelangi yang bertajuk 'Pelangi Ramadhan'. Fashion show akan menyuguhkan berbagai koleksi dari brand Dian Pelangi, seperti DP by Dian, D man, Dinda Pelangi, Diang Pelangi Bride, DP Hajj, serta Gallery Dian Pelangi. Show tunggalnya diadakan di Lantai 4, Gandaria City, Jakarta Selatan, Sabtu malam (6/7/2013). Pagelaran busana tersebut spesial untuk memperingati hari jadi brand Dian Pelangi yang ke-22 tahun. Acara Sisterhood hanya diselenggarakan selama dua hari dan terbuka untuk umum dengan biaya masuk Rp 15.000. (aln/aln) Browser anda tidak mendukung iFrame |