Tuesday, September 17, 2013

Tak Kampanye, Seriuskah Dahlan Nyapres? [ BeritaTerkini ]


JAKARTA, KOMPAS.com – Menteri BUMN Dahlan Iskan mengaku tidak akan kampanye selama mengikuti kegiatan Konvensi Calon Presiden Partai Demokrat. Sikap Dahlan itu menimbulkan pertanyaan, seriuskah Dahlan ingin menjadi presiden?

“Saya mengalir saja,” jawab Dahlan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (17/9/2013), ketika ditanya keseriusannya mengikuti Konvensi.

Dahlan mengaku bahwa tim suksesnya yang meminta dirinya tidak usah berkampanye. Para relawan, kata dia, yang bakal menyosialisasikan visi dan misinya menjadi capres.

Secara terpisah, Ketua Harian DPP Demokrat Syarief Hasan mengatakan, jika memang ingin menjadi presiden, sebaiknya Dahlan mengikuti kampanye. Untuk itu, jika serius, ia menyarankan Dahlan fokus di pencapresan dan mundur sebagai menteri.

Meski demikian, Syarief menyerahkan kembali kepada Dahlan. “Urusan dialah. Kita lihat aja nanti bagaimana,” kata dia.

Seperti diberitakan, Dahlan bakal bertarung dengan 10 tokoh lain yang menjadi peserta konvensi. Nantinya, Majelis Tinggi Demokrat akan menetapkan capres terpilih berdasarkan elektabilitas tertinggi.

Sebagian kandidat sudah mulai melakukan kampanye ke daerah untuk meningkatkan popularitas dan elektabilitas. Namun, bisa tidaknya capres terpilih didaftarkan ke KPU tergantung dari perolehan suara Demokrat di pemilu legislatif pada April 2014 .

Editor : Hindra Liauw

Ikuti perkembangan berita ini dalam topik:
  • Geliat Politik Jelang 2014
  • Konvensi Capres Demokrat 2013
  • Calon Presiden Pilihan Survei
  • Golkar: Akbar Tandjung Hanya Butuh Perhatian
  • Capres Golkar Bebas Tentukan Siapa yang Jadi Cawapres
  • Golkar Tetap “Pede” Pasang Target Lebih dari 30 Persen Suara
  • Kementerian PAN-RB: PNS yang Ikut Konvensi Demokrat Tak Harus Mundur
  • Ical Cuma Punya Waktu hingga Akhir 2013
  • Akbar Tandjung Kritik Golkar, Idrus Siap Beri Perlawanan
  • Pro Kontra Mobil Murah
  • Penembakan di Markas AL AS
  • Pencurian Emas di Museum
  • iPhone 5C dan 5S
  • Geliat Pembangunan Depok
  • Anak Ahmad Dhani Kecelakaan
Raja Swaziland Segera Menikah untuk Ke-14 Kalinya
Kalla: Ridwan Kamil Tak Perlu Tiru Jokowi
6 Kriteria Karyawan yang Diincar Perusahaan
Basuki: Saya Tidak Keluhkan Cuti Gubernur
DKI Cabut SK Gubernur tentang Uang Kerahiman



FACEBOOK COMMENT