Sunday, May 5, 2013

FW: Tak Mau Direhab, Lindsay Lohan Menangis Histeris


 

 

Feed: Wolipop
Posted on: Sunday, May 05, 2013 11:07
Author: Wolipop
Subject: Tak Mau Direhab, Lindsay Lohan Menangis Histeris

 

Jakarta - Pada tanggal 2 Mei 2013 lalu, Lindsay Lohan dikabarkan menempati 'rumah barunya', yaitu panti rehabilitasi di Seafield Center, Westhampton Beach, New York. Aktris 26 tahun itu memang diwajibkan pengadilan untuk menjalani rehabilitasi.

Karena tak bisa melawan keputusan dari pengadilan, Lilo --sapaan akrab Lindsay Lohan-- pun hanya bisa menangis histeris. Ia selalu mengelak untuk menjalani rehabilitasi tersebut.

Akan tetapi, hukuman ini diharapkan membuat Lilo yang selalu bermasalah dengan hukum akibat mengemudi dalam kondisi mabuk itu merasa jera. Lilo pun menghubungi ayahnya, Michael Lohan. Bintang film 'Liz & Dick' itu sempat menangis lantaran tak mau direhab selama 90 hari.

"Dia (Lilo) menangis histeris ketika menelepon saya. Ia tak mau pergi ke tempat itu. Ia sangat marah karena merasa dipaksa untuk melakukannya" ungkap ayah Lilo, seperti dikutip Female First.

Sebelumnya, Lilo pernah mengunggah foto di Instagram miliknya. Dalam foto tersebut, Lilo dikelilingi oleh koper yang banyak dan berukuran besar.

"90 hari dan 270 look," tulis mantan aktris cilik itu dalam akun Instagramnya.

(rma/rma)

 


View article...

Enclosures:

110635_lilo.jpg (10 KB)
http://images.detik.com/content/2013/05/05/1137/110635_lilo.jpg

 

FACEBOOK COMMENT